switch mpm prefork to mpm worker or event pada apache 2.4 di centos 7

0
1773

Halo sobat sekolahlinux, pada tutorial kali ini saya akan menulisan tutorial tentang apache, yaitu switch mpm prefork to mpm worker or event pada apache 2.4 di centos 7, oke sebelumnya pada tutorial ini saya beranggapan bahwa kalian sudah mempunyai server yang terinstall os centos 7, apache 2.4 dan php.

pertama cek dulu apache kita berjalan menggunakan mpm apa dengan perintah dibawah ini

[root@sekolahlinux ~]# httpd -V | grep -i mpm
Server MPM: prefork
[root@sekolahlinux ~]#

jika sudah yang harus kita tahu, kalau mpm worker/event pada apache membutuhkan php-fpm agar dapat berjalan, jadi tidak bisa hanya dengan menggunakan php biasa saja, jadi pertama kita install php-fpm

yum -y install php-fpm

jika sudah buka dan edit file /etc/httpd/conf.d/php.conf

vim /etc/httpd/conf.d/php.conf

lalu rubah dan tambahkan beberapa rule yang ada menjadi seperti dibawah, dan jangan lupa beri comment pada rule 2 baris terakhir, karena jika tidak akan terjadi error ketika kalian mengaktifkan mpm worker/event pada apache kalian

#
# Cause the PHP interpreter to handle files with a .php extension.
#
<FilesMatch .php$>
#    SetHandler application/x-httpd-php
     SetHandler "proxy:fcgi://127.0.0.1:9000"
</FilesMatch>

#
# Allow php to handle Multiviews
#
AddType text/html .php

#
# Add index.php to the list of files that will be served as directory
# indexes.
#
DirectoryIndex index.php

#
# Uncomment the following lines to allow PHP to pretty-print .phps
# files as PHP source code:
#
#<FilesMatch .phps$>
#    SetHandler application/x-httpd-php-source
#</FilesMatch>

#
# Apache specific PHP configuration options
# those can be override in each configured vhost
#
#php_value session.save_handler "files"
#php_value session.save_path    "/var/lib/php/session"

jika sudah jalankan command dibawah untuk memulai service php-fpm dan merestart service apache/httpd

service start php-fpm
chkconfig php-fpm on

selanjutkan buka file /etc/httpd/conf.modules.d/00-mpm.conf

vim /etc/httpd/conf.modules.d/00-mpm.conf

jika kalian ingin merubah menjadi mpm-worker atau maka beri comment “#” pada module mpm prefork/event begitupun sebaliknya jika kalian ingin merubah menjadi mpm event kalian bisa memberi comment pada module mpm prefork/worker, pada contoh dibawah saya ingin mengaktifkan mpm worker

#LoadModule mpm_prefork_module modules/mod_mpm_prefork.so

LoadModule mpm_worker_module modules/mod_mpm_worker.so

#LoadModule mpm_event_module modules/mod_mpm_event.so

jika sudah sekarang kalian restart service apache/httpd

service httpd restart

untuk melakukan pengecekan apakah apache kalian sudah berjalan menggunakan mpm worker/event kalian bisa menggunakan command dibawah ini

httpd -V | grep -i mpm

nanti hasilnya akan seperti dibawah

[root@sekolahlinux ~]# httpd -V | grep -i mpm
Server MPM: worker
[root@sekolahlinux ~]#